Selasa, 05 Februari 2013

EDARAN USULAN S1 2013

PEMERINTAH  KOTA  SURAKARTA
DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA
Jl.  Hasanudin  Nomor : 112  Telp. (0271) 719873 Fax. 727127
SURAKARTA     57132

                                                                             Surakarta, 4 Februari 2013
Nomor  : 005/         /PTK/2013
Sifat     : Segera
Hal       : Usulan Calon Penerima
             Bantuan Kualifikasi S1/D4                                                                 
                                                                             Kepada
Yth : Kepala ………………………………………
…………………………………………………
di      
S U R A K A R T A


Berdasarkan Surat dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah Nomor 005/00381, tanggal 23 Januari 2013 Perihal Rapat Koordinasi Sosialisasi Program Kegiatan Bidang PPTK Tahun 2013, kami minta bantuan saudara untuk mengirimkan data Data Guru PNS dan Non PNS yang saat ini sedang menempuh pendidikan SI / D4.
Adapun kriteria calon penerima bantuan kualifikasi pendidikan S1/D4 adalah sebagai berikut :

1.    Berstatus guru aktif pada jenjang Pendidikan TK, SD, SMP, SMA dan SMK baik Sekolah Negeri maupun Swasta yang dibuktikan dengan SK terakhir bagi PNS atau SK dari Yayasan bagi Non PNS (Foto copy SK)
2.    Memiliki Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK);
3.    Belum memiliki ijazah S1/DIV (dari jurusan apapun)
4.    Masa kerja ketika diusulkan untuk mendapat bantuan minimal 2 tahun;
5.    Program study yang ditempuh sesuai dengan bidang tugasnya/linier;
6.    LPTK/Perguruan tinggi tempat melanjutkan bukan berstatus kelas jauh (kecuali Universitas Terbuka);
7.    Tidak sedang memperoleh beasiswa / bantuan pendidikan peningkatan kualifikasi dari instansi lain;
8.    Memiliki Indek Prestasi (IP) minimal 2.0

Data tersebut dikirim  dalam bentuk Flash disk / CD dan print out :
a.    SLB,SMP,SMA,SMK data dikirim langsung ke Bidang  PTK ( menghubungi FITRIA ) paling lambat tanggal 11 Februari 2013 (Lewat tanggal tersebut data tidak diterima ) :
b.    TK / SD data dikirim ke UPTD Dikpora Kecamatan masing-masing

Demikian atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih


An. KEPALA DINAS DIKPORA
KOTA SURAKARTA
Kabid PTK



Drs. SULARDI, M.Pd
Pembina Tk. I
NIP. 19600111 198201 1 015
Tembusan :
Ka. Dinas Dikpora Kota Surakarta (sebagai laporan )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar